Biografi :
Ayu Ratna adalah perempuan kelahiran Magelang, Jawa Tengah, 6 Maret 1985 yang berprofesi sebagai aktris dan penyanyi. Ayu yang pernah menjadi peserta Indonesian Idol ini, juga dikenal sebagai vokalis grup band Garasi.
Awal tahun 2005, Aiu ikut audisi Indonesian Idol dari Yogjakarta. Lantas, lolos sampe ke 60 besar, sayangnya dia sakit, kena flu berat ‘n musti istirahat total. Jadi ya, Ayu Ratna musti tereliminasi dari 60 besar Indonesian Idol
Ayu Ratna Pratiwi paling seneng dandanan ala Harajuku Style, bahkan potongan rambut plus make up pun dimiripin. Banyak fans Aiu yang berkomentar kalo vokalnya mirip sama Avril Lavigne tapi dalam bahasa indonesia. Oh iya, Ayu yang paling demen warna hitam, juga punya kesan Gothic di make upnya.
Ratna Ayu Garasi baru sadar bakat musik saat ikut Lomba Gitar Tunggal di sebuah pentas seni saat duduk di bangku SD, dan ia hanya diberi waktu satu minggu untuk latihan. Dan ternyata, Aiu lolos jadi juara 2. Makanya, di bangku SMP, penggemar musik Rock ini mulai mendirikan band dan ikut festival-festival band yang ada di Magelang.
Selain dirinya, band Garasi beranggotakan Fedi Nuril dan Aries Budiman. Di mana dalam kemunculannya sebagai pendatang baru, band ini mengangkat debutnya dalam cerita film dengan judul sesuai dengan nama grupnya, GARASI.
Film tersebut diproduksi Miles Film, dengan sutradara Mira Lesmana. Turut membintangi aktor Arie Dagienk, Syaharani, David Tarigan, dan personel Garasi Band.
Film GARASI kemudian berkesempatan diputar di 8th NHK Asian Film Festival 2007. Bahkan Garasi Band mendapat kesempatan wawancara secara live di TV NHK serta majalah Pop Asia.
Dua tahun vakum, Garasi kembali merilis album kedua bertajuk GARASI II (2008).
Sejak awal 2009, Ayu tidak lagi menjadi vokalis Garasi. Karena dianggap lebih mementingkan kepentingan pribadi daripada grup band, Ayu yang selama ini menjadi vokalis sekaligus gitaris telah dipecat dari Garasi terhitung awal 2009.
Film tersebut diproduksi Miles Film, dengan sutradara Mira Lesmana. Turut membintangi aktor Arie Dagienk, Syaharani, David Tarigan, dan personel Garasi Band.
Film GARASI kemudian berkesempatan diputar di 8th NHK Asian Film Festival 2007. Bahkan Garasi Band mendapat kesempatan wawancara secara live di TV NHK serta majalah Pop Asia.
Dua tahun vakum, Garasi kembali merilis album kedua bertajuk GARASI II (2008).
Sejak awal 2009, Ayu tidak lagi menjadi vokalis Garasi. Karena dianggap lebih mementingkan kepentingan pribadi daripada grup band, Ayu yang selama ini menjadi vokalis sekaligus gitaris telah dipecat dari Garasi terhitung awal 2009.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar